Komoditas UPT BPPTK LIPI (YOGYAKARTA)

Komoditas UPT BPPTK LIPI

a. Progam Pangan

Progam pangan di UPT BPPTK LIPI dikembangkan melanjutkan kegiatan pengembangan yang telah dilaksanakan oleh ex UPT BBOK LIPI dan mengimplementasikan hasil kegiatan penelitian PPK LIPI. Salah satunya yaitu menyempurnakan bentuk produk akhir makanan untuk perbaikan gizi anak usia sekolah dengan komponen utama tepung tempe.

Bentuk produk yang telah diluncurkan adalah kue. Di samping tepung tempe sebagai komponen peningkatan gizi, akan dimanfaatkan pula sumber komponen gizi lainya terutama yang merupakan hasil litbang pusat. Penelitian Kimia LIPI.

b. Progam Pakan

Progam pakan akan mengembangkan system peternakan sapi dan ayam secara terpadu di daerah marginal yang ramah lingkungan ( Intergread farming system ). Selain itu untuk peningkatan nutrisi pada bahan pakan ternak dilakukan fermentasi onggok dan fermentasi ampas sagu menggunakan ragi tempe, Aspergtllusn iger, dan Rhizopils yang memiliki tujuan peningkatan kadar protein pada bahan tersebut. Dalam hal ini peningkatan protein dapat mempercepat proses penggemukan pada hewan ternak. Limbah yang dihasilkan oleh ternak tersebut masih dapat dimanfaatkan lagi. Untuk kotoran limbah sapi dapat dijadikan sebagai bahan pembuatan BIOGAS karena kotoran sapi mengandung gas metana yang dihasilkan oleh suatu bakteri, serta digunakan sebagai pupuk alami pertanian.

c. Progam Bahan Alam

Kegiatan yang dilakukan oleh program ini adalah memanfaatkan dan mengembangkan hasil litbang untuk meningkatkan potensi unggulan daerah komoditi bahan alam yang telah dimanfaatkan diantaranya daun biji mimba, bunga rosella, serta buah bengkoang. Telah diketahui bahwa daun dan biji dapat dimanfaatkan sebagai batuan dasar pembuatan biopestisida yang telah dicoba untuk penanggulangan hama pada tumbuhan bawang merah, sementara bunga rosella yang memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi dikembangkan menjadi Teh Cranberry. Untuk bengkoang diambil ekstraknya yang digunakan dalam pembuatan bahan kecantikan dan kosmetik ( Hand & Body, Masker).

Tinggalkan komentar